Logo

Goddess of Victory: NIKKE Berkolaborasi dengan EVANGELION

  • Games
  • Dani Irwansyah
  • 20 Aug 2024

Para pemain game Goddess of Victory: NIKKE dan penggemar anime legendaris Neon Genesis Evangelion sedang berbahagia bulan ini. Kabar ini datang dari developer game NIKKE sendiri yaitu Shift Up yang secara resmi merilis teaser kolaborasi mereka dengan anime Neon Genesis Evangelion.

Teaser yang muncul pada tanggal 10 Agustus lalu cukup memberikan informasi tentang apa saja yang akan hadir pada kolaborasi kali ini. Mulai dari munculnya Angel Ramiel hingga karakter playable apa saja yang bisa kita mainkan.

Seperti kolaborasi pada umumnya, NIKKE x EVANGELION ini memberikan beberapa fitur dan konten eksklusif yang akan diberikan kepada para pemain dan penggemar anime evangelion sendiri. Karakter playable yang kita ketahui yakni Asuka Langley Sohryu, Rei Ayanami, Mari Makinami, dan Misato katsuragi akan muncul pada kolaborasi kali ini. Namun tidak dengan Shinji Ikari, meski menjadi protagonis atau MC pada animenya, NIKKE sendiri berfokus membawa karakter yang terkesan waifuable kedalam gamenya.

Tak hanya itu, fitur lain seperti skin eksklusif dan musik ikonik dari EVANGELION juga akan menambah kesan yang menarik dalam gameplay event baru kali ini. Penasaran dengan gamenya ?, kalian bisa langsung pergi ke Official Instagram Goddess of Victory: NIKKE atau mengunjungi laman Youtube untuk teaser dan animasi yang lebih lengkap.